Manajer timnas U-21 Harsrul Azwar |
Indonesia takluk di tangan tuan rumah Brunei Darussalam di laga pamungkas kejuaraan Hassanal Bolkiah Trofi 2012, Jumat (9/3/2012) WIB.
Pasukan Garuda Muda tumbang dengan dua gol tanpa balas masing-masing melalui gol Mohd Aminuddin Zakwan Tahir di menit ke-47 dan Adi Said di pertengahan laga.
Manajer timnas U-21 Harsrul Azwar mengaku salut dengan perjuangan skuad Garuda Muda di laga tersebut, meskipun harus berujung dengan kekalahan.
"kita salut dengan perjuangan pemain. mereka sudah berusaha semaksimal mungkin. kita punya kesempatan (peluang)dan menguasai pertandingan di babak pertama, tapi tak bisa dimaksimalkan dengan baik. saya melihat lini belakang Brunei tak begitu kuat," ungkapnya.
Sebagai juara pertama, Brunei Darussalam berhak atas hadiah sebesar BND 20.000.00. Sementara, sebagai Runner-Up Indonesia berhak atas hadiah sebesar BND 10.000.00.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar